
Simulasi Asesmen Lapangan Prodi S1 Tadris Kimia Digelar, LPM Dorong Optimalisasi Persiapan Akreditasi
Banjarmasin, 10 April 2025 – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Antasari Banjarmasin turut mendukung penuh pelaksanaan Simulasi Asesmen Lapangan (AL) Program Studi S1 Tadris Kimia yang digelar oleh Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) di Ruang Rapat FTK Lt. 2 Kampus II. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 09.00 hingga 16.00 WITA, dengan melibatkan peserta secara offline maupun online melalui Zoom Meeting.
Simulasi ini diselenggarakan sebagai bentuk persiapan menyambut pelaksanaan AL sesungguhnya dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK). FTK menghadirkan asesor internal dari LPM, yakni Dr. Ridha Darmawaty, M.Pd., untuk memberikan masukan strategis terhadap kelengkapan dan keabsahan dokumen, mekanisme wawancara, serta kesiapan tim akreditasi.
Irma Rahmawati, M.Pd., selaku Koordinator Pusat Manajemen Akreditasi dan Sertifikasi LPM, menyampaikan bahwa kegiatan simulasi ini merupakan langkah penting untuk memperkuat kesigapan dan konsistensi data yang akan ditampilkan saat asesmen lapangan nanti. “Menurut kami, optimalisasi persiapan menjadi kunci sukses, terutama dalam menyatukan pemahaman tim dan menyempurnakan dokumen LKPS maupun LED,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris LPM, Dr. Ridha Darmawaty, M.Pd., menyatakan bahwa simulasi ini menjadi momen reflektif sekaligus strategis bagi prodi dan fakultas untuk mengidentifikasi celah perbaikan berkelanjutan yang bukan hanya sebatas pemenuhan dokumen, namun implimentasi nyata yang berdampak pada peningkatan mutu. Terlebih prodi Tadris Kimia UIN Antasari merupakan satu-satunya prodi di kalsel yang memiliki keunggulan dalam mengintegrasikan keilmuan dan pembelajaran kimia berbasis integrasi dinamis antara islam dan sains dengan mengoptimalkan potensi lokal dan dapat bersaing pada skala global.
Bagi masyarakat dan calon mahasiswa yang tertarik bergabung dengan Prodi Tadris Kimia, saat ini pendaftaran dapat dilakukan melalui jalur Mandiri Prestasi (hingga 12 April 2025) dan UM-PTKIN (hingga 28 Mei 2025). Silakan akses laman resmi pendaftaran UIN Antasari di: https://pmb.uin-antasari.ac.id. (LPM)