Verval Serdos 2022, 58 Operator Adakan Konsolidasi
Jakarta (18/8) – Kegiatan Verifikasi dan Validasi (Verval) Data Usulan Calon Peserta Sertifikasi Dosen PTK se-Indonesia diselenggarakan oleh Subdit Ketenagaan, Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (DIKTIS), Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI telah dilaksanakan pada tanggal 14 s.d 16 Agustus 2022 bertempat di Swiss Bel Hotel, Jl. Lingkar Timur BSD No. 9, Rawa Mekar Jaya, Serpong, Tangerang Selatan, Banten. Lisa Liana, M.Pd telah mengikuti kegiatan sebagai perwakilan operataor serdos pada UIN Antasari Banjarmasin bersama 57 Operator Serdos PTKIN.
Berdasarkan hasil paparan dari para nara sumber, presentasi dan dinamika forum pada Verval Data Usulan Peserta Serdos PTK se-Indonesia, dengan ini kami simpulkan halhal sebagai berikut:
- Kegiatan Verval Data Usulan Peserta Serdos PTK Tahun Anggaran 2022 telah berjalan dengan baik, kondusif, dan sangat produktif, melakukan verifikasi dan validasi data calon peserta serdos dari PD DIKTI dan menghasilkan output data serdos yang eligible. Seluruh Operator Serdos PTK dan Kopertais, telah menunjukan keseriusan dan komitmennya untuk menyajikan data yang akurat dan eligible untuk ditindaklanjuti pada rangkaian sertifikasi dosen;
- Kementerian Agama RI melalui Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (DIKTIS) Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, terus berkomitmen meningkatkan mutu dan kesejahteraan dosen, salah satunya melalui program Sersos yang secara rutin diselenggarakan setiap tahun. Pada Tahun Anggaran 2022 terdapat anggaran Serdos untuk 1.000 dosen PTKI se-Indonesia;
- Penyelenggaraan Serdos dari tahun ke tahun harus mengalami peningkatan, baik kualitas substansial maupun kualitas layanan. Karena itu penyajian data yang eligible menjadi keharusan yang menjadi komitmen bersama, mengingat jumlah anggaran yang tersedia belumlah memadahi;
- Pelaksanaan Serdos juga harus inovatif merespon situasi, situasi dan tantangan yang dihadapi dosen dan juga PTK. Tidak semata-mata menilai portofolio, tetapi juga mempertimbangkan inovasi Rekognisi Pembelajaran Masa Lampau (RPL), sehingga benar-benar menunjukan kompetensi dan profesionalitas dosen;
- Pelaksanaan serdos akan meningkat ke arah yang lebih baik, bermanfaat dengan basis mutu sangat ditentukan pada sejauhmana komitmen para pihak, Perguruan Tinggi Pengusul, Perguruan Tinggi Penyelenggara, Direktorat Diktis dan dosen itu sendiri;
- Salah satu bentuk pembinaan pasca serdos, adalah melalui kegiatan Peningkatan Komptensi Dosen Pemula (PKDP). PKDP harus menjadi bagian yang tak terpisahkan dari serdos sebagai starting point.
Kegiatan verval ini merupakan rangkaian Serdos PTKIN Tahudn 2022 yang tengah menjadi perhatian himpunan dosen khususnya dibawah Kemenag. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan, Serdos Kemenag 2022 akan berakhir pada akhir tahun 2022 dengan kelulusan Serdos. LPM UIN Antasari Banjarmasin mewacanakan akan mengadakan sosialiasai hasil verval ini pada pekan depan. (red/ndari)