Penilaian BKD Semester ganjil TA 2021 /2022
Banjarmasin (26/01) – Melanjutkan rangkaian kegiatan BKD, LPM menyelenggarakan penilaian BKD semester ganjil TA 2021/2022 secara luring pada Rabu, 26 Januari 2022 di gedung rektorat UIN Antasari Banjarmasin. Ketua LPM, Dr. Syaugi Mubarak Seff, MA mengkoordinasikan jajaran pimpinan dan staf pada LPM dalam melaksanakan teknis pelaksanaan penilaian yg terbagi menjadi 3 ruang yaitu; ruang Alfani Daud, ruang Asy’ari dan ruang zafry zam-zam. Kegiatan berlangsung sejak pukul 08. 00 dengan jumlah asesor adalah 60 asesor.
Hal berbeda dari penilaian BKD sebelumnya selain dilaksanakan secara tatap muka adalah sesi arbitrasi yg dilaksanakan dipenghujung kegiatan yakni pukul 15.00 wita. Ketua LPM mengupayakan agar penilaian setiap asesor benar benar dilakukan secara objektif dan mandiri, oleh sebab itu setiap asesor tidak mengetahui pasangan asesor pada kelompoknya kecuali setelah genap menilai pada kelompoknya. Kegiatan berjalan kondusif dan lancar. Demi mencegah penularan pandemik kegiatan tetap dilaksanakan dengan menjalankan protokol kesehatan covid-19 sebagaimana disampaikan pada surat edaran LPM.
Jumlah asesi yg dinilai adalah 327 baik dosen yang telah tersertifikasi maupun belum. Jumlah tersebut dibagikan dalam 30 kelompok sesuai dengan bidang keilmuan asesi. Penilaian berakhir pada pukul 16.00 seiring dengan selesainya konsolidasi masing masing asesor dengan pasangan kelompok asesi. Selanjutnya, LPM akan melakukan verifikasi internal sebelum memberikan hasil jumlah dosen yang terdata memenuhi UU, tidak memenuhi UU dan tidak melaporkan BKD. (red/ndari)